Jenis Bahan Jacquard yang Bisa Kamu Gunakan!

Assalamualaikum Sisters Muslimah✨

 

Tertarik menggunakan bahan jacquard tetapi belum paham jenis bahan jacquard yang bisa kamu pilih?

 

Tenang aja sist, berikut ini beberapa jenis bahan jacquard yang bisa kamu gunakan.

 

Pastikan untuk menyesuaikan dengan kebutuhanmu yaa…

 

  1. Bahan Jacquard Katun

Bahan jacquard katun adalah bahan yang umumnya gampang ditemukan. Karakteristik bahan jacquard katun ini ringan, dapat menyerap keringat dan nyaman digunakan. Cocok dijadikan bahan pakaian sehari-hari dengan desain yang beragam.

 

  1. Bahan Jacquard Sintetis

Ternyata bahan jacquard juga bisa terbuat dari serat kain sintetis seperti poliester atau nilon. Kain poliester atau nilon sering digunakan untuk produk yang memerlukan kekuatan dan daya tahan seperti tas ataupun furnitur outdoor.

 

  1. Bahan Jacquard Sutra

Kain sutra merupakan serat alami yang halus dan terkesan memiliki permukaan yang berkilau alami. Biasanya bahan jacquard sutra digunakan untuk pakaian formal dan aksesoris mewah yang memberikan pemampilan berkelas.

 

  1. Bahan Jacquard Linen

Kain linen terkenal sebagai kain dengan serat alami yang ringan serta memiliki sirkulasi udara yang baik saat digunakan. Bahan jacquard linen cocok untuk pakaian musim panas dan produk tekstil rumahan yang ringan. Tertarik mencoba bahan jacquard linen sist?

 

  1. Bahan Jacquard Brocade

Bahan jacquard brocade merupakan jenis bahan jacquard yang dikenal memiliki desain rumit dan menggunakan benang logam untuk memberikan efek berkilau pada bahan. Biasanya bahan jacquard brocade digunakan untuk pakaian formal ataupun furnitur.

 

Tentunya setiap jenis bahan jacquard memiliki karakteristik dan keunikannya tersendiri. Kamu bisa memilih jenis bahan jacquard sesuai kebutuhan, gaya desain dan fungsional produk.

 

Jenis bahan jacquard yang bisa kamu jadikan andalan untuk pakaian raya nanti adalah Amor dan Amora Series by Attin dengan jacquard zearata yang merupakan turunan dari bahan jacquard sintetis https://attinhijab.id/amor-amora/

 

Semoga bermanfaat yaa Sisters Muslimah🤍

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *